Deskripsi
Ilmu kalam pada mulanya berkembang sebagai disiplin yang menjembatani nalar dan keyakinan. Namun, perjalanan waktu mengubahnya menjadi arena debat sengit, kritik tajam, hingga pertikaian intelektual yang kerap berujung pada saling mengafirkan antarmahzab.
Dalam Al-Kasf ‘an Manahij al-Adillah fi Aqa'id Millah, Ibnu Rusyd menawarkan kritik mendalam terhadap ilmu kalam, khususnya Mazhab Asy'ari. Ia secara terang-terangan menilai bahwa banyak pendapat ahli kalam tidak sesuai dengan prinsip-prinsip filosofis yang sejati. Buku ini melanjutkan gagasan yang telah disampaikan Ibnu Rusyd dalam Fashl al-Maqal, dengan mengarahkan perhatian pada pemikiran-pemikiran yang ia pandang kurang mendalam dalam memahami hubungan alam, manusia, dan Allah.
Ibnu Rusyd tidak hanya mempertanyakan konsep-konsep ahli kalam, tetapi juga menghadirkan pandangan filosofis yang mendukung kebebasan berpikir, ilmu pengetahuan, dan keutuhan agama. Dengan argumen yang tajam, ia membahas tema-tema penting seperti kenabian, kesempurnaan syariat Islam, kebebasan manusia, qadha dan qadar, hukum kausalitas, hingga paham kepastian. Melalui karyanya, Ibnu Rusyd tidak hanya membela filsafat, tetapi juga membangun dialog kritis yang terus relevan bagi perkembangan pemikiran Islam hingga hari ini.
Ulasan
Belum ada ulasan.